Inilah Kunci Jawaban Soal Pelajaran Tentang Sebutkan hal hal yang harus dilakukan sebelum berenang
Jawaban: Hal hal yang perlu diperhatikan sebelum berenang adalah melakukan pemanasan diantaranya peregangan otot lengan, Peregangan otot leher, Peregangan otot pinggang, Peregangan otot punggung dan perut, Peregangan otot kaki.
untuk pembahasan lebih jelas simak penjelasan dibawah ya 🙂
Penjelasan:
Renang adalah olah raga yang melibatkan seluruh bagian tubuh dalam prosesnya. Renang merupakan jenis olahraga air yang banyak diminati oleh banyak orang, baik itu untuk kegiatan relaksasi setelah beraktivitas banyak dan juga olahraga renang untuk memperbaiki bentuk tubuh. Olahraga renang sangat menyenangkan dan pula banyak manfaatnya yang dihasilkan untuk kesehatan badan. Otomatis semua anggota tubuh ikut berolahraga. Banyak hal yang perlu diperhatikan sebelum dan sesudah kita melakukan renang ini. Hal ini dilaksanakan agar kita dapat melakukan renang untuk mendapatkan hasil yang maksimal baik itu untuk kesehatan jasmani kita maupun kesehatan rohani kita.
Hal-hal yang perlu diperhatikan sebelum kita berenang antara lain :
1. Melakukan pemanasan.
Pemanasan atau warming up merupakan cara mempersiapkan mental secara psikologi dan fisik pada tubuh kita. Sebelum melakukan pemanasan, kondisi otot-otot kita sangat kaku. Otot yang tidak fleksibel dan tidak siap melakukan gerakan-gerakan olahraga akan sangat berdampak pada saat kita melakukan olahraga, hal ini sangat penting saat berolah raga dalam jenis olah raga apapun dan di khususkan pada olahraga renang hal ini akan otot yang kaku tersebut akan lebih fleksibel dan tidak akan terjadi hal-hal seperti cidera pada otot, keram saat kita berenang dan lain-lain.
otot-otot yang harus diregangkan diantaranya yaitu :
- Peregangan otot lengan
- Peregangan otot leher
- Peregangan otot pinggang
- Peregangan otot punggung dan perut
- Peregangan otot kaki
Warming up atau pemanasan juga dapat memperlancar peredaran darah sehingga suplai oksigen ke seluruh tubuh menjadi lancar dan lebih baik. Dengan suplai oksigen yang lebih baik maka performa fisik dalam berolahraga juga akan meningkat. Pemanasan juga sangat berdampak pada mental seseorang yang memiliki manfaat psikologis diantaranya yaitu untuk meningkatkan mental dan fokus selama berolahraga. Pemanasan membuat tubuh, fisik dan pikiran menjadi lebih rileks dan tenang sehingga ketegangan akan berkurang. Pemanasan dapat mengurangi asam laktat pada tubuh. Asam laktat adalah zat yang diproduksi jika kita melakukan aktivitas fisik. Ketika kita berolahraga asam laktat akan meningkat. Asam laktat yang berlebihan akan ditimbun dalam darah dan otot. Jika terlalu banyak asam laktat dalam tubuh, akan dapat mengganggu kesehatan.
2. Setelah melakukan pemanasan/peregangan
mandilah terlebih dahulu dengan air pancuran yang di sediakan atau mandilah di jading yang telah disediakan sebelum masuk ke kolam renang.
3. Latihlah irama kaki
Latihan irama kaki sangat penting dilakukan sebelum kita melakukan gerakan gerakan renang yang ingin kita pelajari seperti renang gaya dada, dan renang gaya bebas.
4. Mulailah dengan berjalan dahulu
Hal ini dilakukan agar kita mengetahui situasi dan kondisi dari kolam renang tersebut karena banyak dari kita yang tidak mengetahui dari spesifik dari bentuk kolam contohnya tinggi kolam tersebut.
hal tersebut sangat penting bagi kita lakukan agar hal-hal yang tidak kita inginkan terjadi pada saat kita berenang seperti kejang otot dan cidera pada otot.
Pelajari lebih lanjut
- materi tentang macam macam renang brainly.co.id/tugas/12820829
- materi tentang pemanasan brainly.co.id/tugas/22544436
- materi tentang renang gaya dada brainly.co.id/tugas/2587127
—————————–
Detil jawaban
Kelas : 2
Mapel : Penjaskes
Bab : Gerak Dasar Renang
Kode : 2.22.9
Kata Kunci : Renang, Warming up, Pemanasan, latihan
Begitulah Jawaban Soal Sekolah Tentang Sebutkan hal hal yang harus dilakukan sebelum berenang Semoga Membantu.