Berikut Ini adalah Jawaban Soal Sekolah Tentang Salah satu tugas hakim garis dalam permainan sepak bola adalah
Mata Pelajaran: Penjaskes
Materi: Sepakbola
Kata kunci: Hakim Garis
Pembahasan:
Tugas hakim garis, atau disebut juga linesman atau asisten wasit, dalam permainan sepak bola adalah sebagaimana tercantum dalam Hukum 6 dari Aturan Pertandingan yaitu:
1. Mengawasi apakah seluruh bola telah keluar dari luar lapangan permainan atau apakah bola sudah melintasi garis gawang dan terjadi gol.
2. Menentukan tim mana yang berhak mengembalikan bola ke lapangan permainan saat terjadi bola keluar. Hakim garis juga membantu menentukan arah tendangan bebas.
3. Mengawasi apakah seorang pemain melakukan pelanggaran offside. Bila gol dicetak saat offside maka gol akan dibatalkan atau dianulir.
4. Mengatur kapan pergantian pemain bisa dilakukan, atau membantu petugas keempat (fourth official) dalam melakukan pengaturan pergantian, jika ada petugas ini dalam permainan. Tim yang melakukan pergantian pemain harus mengikuti petunjuk hakim garis.
5. Mengawasi apakah telah terjadi pelanggaran yang dilakukan bila wasit tidak memiliki sudut pandang yang memadai terhadap kejadian.
Semua keputusan oleh Hakim Garis hanya bersifat saran saja bagi wasit, dan keputusan mereka tidak mengikat dan wasit lah yang memiliki keputusan mutlak dalam mengatur jalannya pertandingan.
Peraturan permainan sepak bola menentukan bahwa sebanyak dua asisten wasit dapat ditunjuk. Kedua hakim garis ini berada di setiap sisi lapangan. Terkadang ada juga asisten atau petugas keempat (fourth official) dalam pertandingan besar.
Hakim Garis memiliki seragam seperti wasit dan menggunakan bendera untuk memberi isyarat kepada wasit bila ada pelanggaran.
Demikianlah Jawaban Soal Sekolah Tentang Salah satu tugas hakim garis dalam permainan sepak bola adalah Semoga Membantu.