Bagaimana kelangkaan sumber daya dihubungkan dengan pemenuhan kebutuhan manusia

Inilah Jawaban Soal Pelajaran Tentang Bagaimana kelangkaan sumber daya dihubungkan dengan pemenuhan kebutuhan manusia

Upaya untuk mengatasi daerah yang kekurangan sumber daya adalah dengan cara distribusi barang dan jasa dari daerah yang memiliki kelebihan sumber daya, sehingga kebutuhan sumber daya dapat terpenuhi.

Pembahasan

Bagaimana kelangkaan sumber daya dihubungkan dengan pemenuhan kebutuhan manusia?

Jawab :  

Kelangkaan sumber daya merupakan permasalah ekonomi bagi manusia, kelangkaan sumber daya akan menyebabkan kurangnya atau tidak terpenuhinya sebagian atau seluruh kebutuhan untuk hidup manusia.

_______________________

Bagaimana upaya yang dilakukan untuk mengatasi daerah yang kekurangan sumber daya?

Jawab :  

Untuk mengatasi daerah yang kekurangan sumber daya, dapat diatasi dengan cara distribusi barang dan jasa dari daerah yang memiliki kelebihan sumber daya, sehingga kebutuhan sumber daya dapat terpenuhi.

_______________________

Bagaimana peran transportasi untuk mengatasi kelangkaan sumber daya?

Jawab :  

Transportasi selain mempermudah juga mempercepat proses pendistribusian barang dan jasa, sehingga berbagai kelangkaan sumber daya dapat dengan cepat diatasi dan kontinuitas kebutuhan dapat terjaga. Sebagai contoh, transportasi pesawat dan kapal sangat berguna dalam mengatasi kelangkaan sumber daya antar pulau/antar negara.

_______________________

Bagaimana kegiatan distribusi barang yang dilakukan antar daerah?

Jawab :  

Kegiatan distribusi barang yang dilakukan antar daerah dilakukan secara langsung, semi langsung, dan tidak langsung.  

_______________________

Bagaimana peran pasar dalam pemenuhan kebutuhan masyarakat?

Jawab :  

Pasar memiliki peran mempermudah masyarakat untuk memperoleh barang yang dibutuhkan. Semakin luas pasar, maka pemenuhan kebutuhan dapat semakin mudah dilakukan.

Detail Jawaban

Kelas          : VII

Mapel         : Ilmu Pengetahuan Sosial

Baca Juga  Berapa jumlah pemain sepak bola dalam satu regu

Bab            : Bab 3 – Aktivitas Manusia Dalam Memenuhi Kebutuhan

Kode          : 7.10.3

#AyoBelajar

Demikianlah Kunci Jawaban Soal Sekolah Tentang Bagaimana kelangkaan sumber daya dihubungkan dengan pemenuhan kebutuhan manusia Semoga Membantu.