Berikut ini Kunci Jawaban Soal Ujian Tentang Apa pengaruh kegiatan ekonomi terhadap kesejahteraan masyarakat
Pengaruh kegiatan ekonomi terhadap kesejahteraan masyarakat adalah meningkatnya pendapatan masyarakat, membuka peluang lapangan kerja baru, dan munculnya usaha jasa pengiriman, serta mudahnya masyarakat memenuhi kebutuhan hidupnya. Kegiatan ekonomi meliputi Produksi, distribusi dan konsumsi.
Pembahasan
Kegiatan ekonomi akan berpengaruh terhadap kesejahteraan masyarakat sebab apabila rangkaian kegiatan ekonomi terkendala maka siklus kegiatan ekonomi di masyarakat akan terputus. Meningkatnya lapangan kerja dibidang produksi akan meningkat sehingga pendapatan masyarakatpun akan meningkat, serta banyaknya barang-barang produksi maka akan meningkatkan peluang usaha dibidang distribusi, dan memudahkan masyarakat mendapatkan barang-barang dengan mudah untuk proses konsumsi. Kegiatan ekonomi meliputi :
- Produksi adalah suatu kegiatan untuk menambah nilai guna dari barang atau jasa sehingga mempunyai manfaat untuk memenuhi kebutuhan.
- Distribusi adalah kegiatan menyalurkan hasil produksi dari produsen ke konsumen.
- Konsumsi adalah kegiatan individu untuk mengurangi atau menghabiskan nilai guna dari barang atau jasa untuk memenuhi kebutuhan hidupnya.
Pelajari lebih lanjut
—————————–
Detil jawaban
Kelas: 10
Mapel: Ekonomi
Bab: 2. Peran Pelaku Ekonomi dalah Kegiatan Ekonomi
Kode: 10.12.2
#Ayobelajar
Demikianlah Jawaban Soal Ujian Tentang Apa pengaruh kegiatan ekonomi terhadap kesejahteraan masyarakat Semoga Membantu.