Inilah Kunci Jawaban Soal Sekolah Tentang Suku suku di pulau sulawesi
Suku bangsa yang ada di pulau Sulawesi:
- Suku Makassar
- Suku Bugis
- Suku Toraja
- Suku Kaili
- Suku Mandar
- Suku Gorontalo
- Suku Mongondow
- Suku Minahasa
Pembahasan:
Pulau Sulawesi adalah salah satu pulau besar di Indonesia, dengan wilayah seluas 180 ribu km2. Di pulau yang terletak di tengah Indonesia ini terdapat berbagai suku bangsa seperti:
1. Suku Makassar
Suku Makassar mendiami wilayah sekitar kota Makassar di bagian selatan provinsi Sulawesi Selatan. Suku Makassar berjumlah sekitar 2,4 juta jiwa dan terkenal sebagai pelaut. Selain di pulau Sulawesi, suku Makassar juga dapat ditemui di pulau Selayar di selatan Sulawesi.
2. Suku Bugis
Suku Bugis mendiami bagian tengah Sulawesi Selatan, sekitar kabupaten Bone, Soppeng dan Wajo. Suku Bugis berjumlah sekita 5 juta jiwa. Suku Bugis dan Makasar memiliki kedekatan budaya, dan sama-sama mayoritas beragama Islam.
3. Suku Toraja
Suku Toraja mendiami dataran tinggi Toraja, di perbatasan Sulawesi Barat dan Sulawesi Selatan. Suku ini berjumlah sekitar 500 ribu jiwa, dan mayoritas beragama Kristen. Suku Toraja terkenal akan budaya seperti rumah tongkonan dan adat pemakamannya.
4. Suku Kaili
Suku Kaili tinggal di wilayah sekitar kota Palu, di Sulawesi Tengah. Suku ini berjumlah sekitar 300 ribu jiwa dan mayoritas beragama Islam.
5. Suku Mandar
Suku Mandar tinggal di pesisir Sulawesi Barat, dan berjumlah sekitar 500 ribu jiwa. Suku ini berkerabat denagn Suku Toraja, namun mayoritas beragama Islam. Suku Mandar terkenal karena perahu tradisionalnya yaitu sandeq.
6. Suku Gorontalo
Suku Gorontalo atau Hulontalo, tinggal di provinsi Gorontalo, di bagian utara Sulawesi. Suku ini berjumlah sekitar 1,2 juta jiwa. Suku Gorontalo kebanyakan bermatapencaharian petani dan nelayan, dan mayoritas beragama Islam.
7. Suku Mongondow
Suku Mongondow mendiami provinsi Sulawesi Utara, di perbatasan dengan Gorontalo, di wilayah Kotamobagu dan kabupaten sekitarnya. Suku ini mayoritas beragama Islam.
8. Suku Minahasa
Suku Minahasa mendiami ujung utara provinsi Sulawesi Utara, di sekitar ibukota Manado dan dataran tinggi di dekat danau Tondano. Suku Minahasa mayoritas beragama Kristen.
Pelajari Lebih Lanjut
1. Suku bangsa yang ada di provinsi Banten adalah…
2. Suku Dayak berasal dari provinsi …
Detail Jawaban
Kode: 5.10.3
Kelas: 5
Mata Pelajaran: IPS
Materi: Bab 3 – Keragaman Suku Bangsa dan Budaya Indonesia
Kata Kunci: Suku-Suku di Pulau Sulawesi
Begitulah Jawaban Soal Sekolah Tentang Suku suku di pulau sulawesi Semoga Membantu.