Adalah Jawaban Soal Pelajaran Tentang Kata sulit dan artinya kelas 4
Kata sulit adalah kata-kata yang belum dipahami maknanya. Biasanya kata-kata sulit berupa kata-kata serapan dari bahasa asing maupun bahasa daerah, atau istilah-istilah teknis yang berhubungan dengan tema teks tersebut. Cara menemukan arti dari kata sulit adalah dengan membuka kamus bahasa Indonesia atau mencarinya di kamus istilah tersebut.
Pembahasan
Kata sulit pada teks teks ”Suku Bangsa di Indonesia” (Subtema 1 – Keragaman Suku Bangsa dan Agama di Negeriku) dan artinya yaitu
- Slogan = perkataan atau kalimat pendek yang menarik atau mencolok dan mudah diingat untuk memberitahukan atau mengiklankan sesuatu
- Sensus = penghitungan jumlah penduduk, tingkat ekonomi, dan sebagainya yang dilakukan oleh pemerintah dalam jangka waktu tertentu, misalnya waktu sepuluh tahun, dilakukan secara serentak dan bersifat menyeluruh dalam batas wilayah suatu negara untuk kepentingan demografi negara yang bersangkutan
- Etnis = etnik; suku bangsa
Kata sulit teks “Karnaval Mini di Sintang” (Subtema 1: Keragaman Suku Bangsa dan Agama di Negeriku) dan artinya yaitu
- Karnaval = pawai dalam rangka pesta perayaan
- Pendopo = bangunan yang luas terbuka (tanpa batas atau sekat), terletak di bagian depan rumah, disediakan untuk pertemuan, rapat, peralatan, serta keperluan lain yang ada hubungannya dengan keperluan masyarakat
- Edukasi = berhubungan dengan pendidikan
- Kostum = pakaian khusus (dapat pula merupakan pakaian seragam) bagi perseorangan, regu olahraga, rombongan, kesatuan, dan sebagainya dalam upacara, pertunjukan, dan sebagainya
- Atribut = tanda kelengkapan
Kata Sulit dari teks “Urang Kanekes, Si Suku Baduy” (Subtema 2: Indahnya Keragaman Budaya Negeriku) dan artinya yaitu
- Tradisi = kebiasaan turun-menurun yang masih dijalankan oleh masyarakat.
- Alat elektronik = alat yang bekerja menggunakan listrik.
- Alat transportasi = alat atau kendaraan untuk pengangkutan.
- Alas kaki = penutup telapak kaki
- Teknologi = keseluruhan sarana untuk menyediakan barang-barang yang diperlukan bagi kelangsungan dan kenyamanan hidup manusia.
Kata sulit dari teks “Alat Musik Garantung dari Sumatra Utara” (Subtema 2: Indahnya Keragaman Budaya Negeriku) dan artinya yaitu
- Khas = khusus, teristimewa
- Melodi = susunan rangkaian tiga nada atau lebih dalam musik yang terdengar berurutan secara logis serta berirama dan mengungkapkan suatu gagasan
- Bilah = belahan bambu (kayu dan sebagainya) yang tipis dan panjang
- Stik = pemukul; tongkat
- Modern = terbaru
Pelajari lebih lanjut
——————————–
Detil jawaban
Kelas: IV
Mapel: bahasa Indonesia
Bab: Indahnya Keragaman di Negeriku (tema 7)
Kode: 4.1.7
Kata kunci : Kata sulit tema 7 kelas 4, Kata sulit pada teks teks ”Suku Bangsa di Indonesia”, Kata sulit teks “Karnaval Mini di Sintang”, Kata Sulit dari teks “Urang Kanekes, Si Suku Baduy”, Kata sulit dari teks “Alat Musik Garantung dari Sumatra Utara”
Demikianlah Jawaban Soal Sekolah Tentang Kata sulit dan artinya kelas 4 Semoga Membantu.