Berikut ini Jawaban Soal Pelajaran Tentang Lukisan manusia dengan alam sekitarnya
Berikut ini adalah 3 contoh tema lukisan manusia dengan alam sekitar :
- Lukisan pemandangan gunung
- Lukisan pemandangan sungai
- Lukisan pemandangan persawahan
Pertanyaan di atas berkaitan dengan materi seni budaya, khususnya tentang seni lukis. Dalam seni lukis, terdapat beberapa temandalam pembuatan karya seni, tema tema tersebut akan saja jelaskan di bawah ini :
Macam Macam Tema di Dalam Pembuatan Karya Seni Lukis :
- Manusia dengan dirinya sendiri. Tema jenis itu bermaksud untuk menjadikan diri kita sendiri sebagai objek pada lukisan yang akan dibuat.
- Manusia dengan manusia lain. Tema jenis ini bermaksud untuk menjadikan orang lain yang ada di sekitar sebagai objek pada lukisan yang akan dibuat. Objek lukisan untuk tema ini bisa berupa wajah dari saudara, anak, istri, teman, tetangga, ibu, ayah dan lain lain.
- Manusia dengan alam sekitarnya. Tema jenis ini bermaksud untuk menjadikan pemandangan alam yang ada di sekitar sebagai objek lukisan yang akan dibuat. Seperti pemandangan sawah, sungai, laut, gunung, kota, desa, hutan, sawah dan lain lain.
- Manusia dengan alam benda. Tema jenis ini bermaksud untuk menjadikan benda benda yang ada disekitar sebagai objek lukisan yang akan dibuat. Seperti buah-buahan, bunga, botol, alat makan, lemari, guci, vas bunga, sepatu, gelas dan alat perabotan rumah yang lainnya
- Manusia dengan aktivitasnya. Tema jenis ini bermaksud menjadikan aktivitas/kegiatan yang dilakukan oleh manusia pada kehidupan sehari hari sebagai objek lukisan yang akan dibuat. Seperti kegiatan membajak sawah, kegiatan jual-beli, kegiatan bercocok tanam, kegiatan menggembali hewan ternak dan kegiatan manusia yang lainnya.
- Manusia dengan alam khayal. Tema ini bermaksud menjadikan imajinasi/khayalan dari seorang pelukis sebagai objek lukisan yang akan dibuat dan pada umumnya lukisannya sulit diterima oleh nalar. Seperti manusia berkepala ikan, manusia dengan tubuh kuda, manusia bersayap dan lain lain.
Selain tema dalam seni lukis, ada juga materi yang juga berkaitan, yaitu adalah aliran seni lukis. Berikut adalah beberapa aliran seni lukis yang saya ketahui :
- Naturalisme (keadaan alam)
- Realisme (kehidupan nyata)
- Romantisme (sejarah/cerita romantis)
- Ekspresionalisme (jiwa spontan)
- Impresionisme (kesan objek)
- Surealisme (melebih lebihkan kenyataan)
- Kubisme (bidang dasar kubus)
- Abstrak (sulit dikenali)
Pelajari Lebih Lanjut :
- Pengertian dari seni lukis brainly.co.id/tugas/3852511
- Penjelasan tentang teknik melukis brainly.co.id/tugas/7892567
- Alat dan bahan seni lukis brainly.co.id/tugas/16607008
Detail Jawaban :
Mapel : Seni Budaya
Kelas : 9 (SMP)
Bab : 1 – Seni Lukis
Kode Soal : 19
Kode Kategorisasi : 9.19.1
Kata Kunci :
- Contoh Tema Lukisan Manusia dengan Alam Sekitar
- Macam Macam Tema Seni Lukis
#SemangatBelajar
Begitulah Kunci Jawaban Soal Pelajaran Tentang Lukisan manusia dengan alam sekitarnya Semoga Membantu.