Tahapan daur hidup kupu kupu

Adalah Kunci Jawaban Soal Sekolah Tentang Tahapan daur hidup kupu kupu

Tahapan daur hidup kupu-kupu yaitu sebagai berikut :

  1. Telur
  2. Ulat/larva
  3. Kepompong
  4. Kupu-kupu

Kupu-kupu merupakan salah satu hewan yang mengalami tahapan daur hidup yang disebut metamorfosis. Metamorfosis yang dialami kupu-kupu merupakan metamorfosis sempurna.

Pembahasan

Kupu-kupu merupakan salah satu hewan yang melakukan daur hidup. Daur hidup merupakan proses yang dialami makhluk hidup dimulai dari pertama kali makhluk hidup itu hidup dibumi lalu tumbuh dan berkembang menjadi organisme atau makhluk hidup dewasa dan berkembang biak untuk mempertahankan kelangsungan jenisnya.

Metamorfosis sempurna dialami oleh hewan yang pada saat lahir memiliki bentuk tubuh yang sangat berbeda sekali dengan induknya. Hewan tersebut harus melalui beberapa tahap untuk memiliki tubuh yang sama dengan hewa dewasa. Selain kupu-kupu, hewan yang mengalami metamorfosis sempurna yaitu nyamuk, katak, ngengat dan lalat.

Tahap Metamorfosis Sempurna Pada Kupu-Kupu

  1. Fase Telur  : Tahap pertama kupu-kupu adalah fase telur. Kupu-kupu berkembangbiak dengan cara bertelur dengan meletakkan telurnya pada bagian daun tanaman, biasanya telur diletakkan pada daun tanaman jeruk atau lainnya yang bertujuan sebagai sumber makanan ketika telur menetas. Telur kupu-kupu berukuran kecil dan biasanya berwarna putih. Telur akan menetas ketika berumur 3 sampai 5 hari kemudian menjadi ulat atau larva. Larva akan mengkonsumsi cangkang telur kosong sebagai makanan pertamanya.  
  2. Fase Ulat/Larva  : Tahap  kedua adalah fase ulat atau larva. Telur yang menetas menjadi ulat. Larva akan memakan daun-daunan yang menjadi tempat diletakkan telur sebelumnya. Pertumbuhan ulat cenderung cepat dan sering melakukan pergantian kulit secara alami. Hal tersebut disebut sebagai proses molting. Ulat bisa berganti kulit 4 sampai 6 kali sebelum akhirnya menjadi kepompong. Ketika ulat mencapai pertumbuhan maksimal, maka ulat akan berhenti makan dan beristirahat sekitar 10 hari, mencari tempat berlindung dan melekatkan diri pada ranting atau daun dengan anyaman benang. Dengan demikian, tahap larva telah memasuki fase prepupa dan akan melakukan pelepasan kulit terakhir kali untuk membentuk pupa.
  3. Fase Kepompong/Pupa  : Tahap ketiga adalah fase kepompong atau pupa. Kepompong merupakan lanjutan dari fase ulat atau larva. Umumnya kepompong memiliki lapisan kulit yang lembut, halus, namun keras dan biasanya berwarna hijau atau cokelat. Corak pupa menyerupai bentuk kamuflase hewan sesuai dengan lingkungannya. Dari luar, kepompong nampak seperti berdiam diri dan beristirahat, namun di dalamnya sedang terjadi proses pembentukan kupu-kupu. Tahap kepompong berlangsung selama 7 sampai 20 hari.
  4. Fase Kupu-Kupu  : Tahap terakhir proses metamorfosis kupu-kupu adalah kupu-kupu. Kupu-kupu akan keluar dari kepompong setelah proses dalam pupa sempurna. Saat awal keluar dari pupa, sayap kupu-kupu tampak kusut dan kecil serta masih basah karena sebelumnya berada dalam kepompong. Terdapat cairan hemolymph pada kupu-kupu agar dapat membentangkan sayapnya dan menumbuhkan tubuhnya, kemudian kupu-kupu akan belajar untuk terbang dan hidup di luar kepompong.
Baca Juga  Bahasa inggris doa terbaik untukmu

Pelajari lebih lanjut  

—————————–

 

Detil jawaban  

Kelas: IV SD

Mapel: Sains

Bab: Daur Hidup Hewan

Kode: 4.4.4

#AyoBelajar

Begitulah Jawaban Soal Sekolah Tentang Tahapan daur hidup kupu kupu Semoga Membantu.