Dampak positif keragaman budaya di indonesia adalah

Inilah Jawaban Soal Pelajaran Tentang Dampak positif keragaman budaya di indonesia adalah

Dampak positif keneragaman budaya Indonesia adalah menjadikan Indonesia sebagai negara yang kaya akan budaya yang bisa kita banggakan. Selain itu, dapat memberikan pendapatan bagi negara karena beragamnya budaya akan menarik para wisatawan luar untuk berkunjung sehingga devisa negara akan bertambah.

Dampak negatif keberagaman budaya di Indonesia adalah dapat menyebabkan perpecahan bagi Indonesia sendiri, adanya rasa tidak toleransi dan memicu sikap rasisme

Pembahasan

Keberagaman Indonesia adalah banyaknya jenis yang berbeda-beda dari aspek suku, ras, agama, budaya, bahasa, lagu, dan sebagainya. Sudah seharusnya kita.mensyukuri keberagaman yang kita miliki ini. Namun tetap saja, akan ada dampak positif maupun dampak negatif dari keberagamaan budaya yang kita miliki.

Dampak positif keberagaman budaya

Seperti yang kita ketahui, keberagaman budaya merupakan harta bagi bangsa Indonesia. Keberagaman ini menjadikan ciri khas dan kebanggaan untuk Indonesia. Keberagaman ini akan dikenal sebagai identitas bangsa Indonesia.

Dari sisi yang lain, beragamnya budaya kita dari Sabang sampai Merauke akan menarik peminat dari berbagai penjuru dunia. Contohnya, banyak turis yang datang ke Bali karena ingin menyaksikan budaya di Bali seperti tari kecak, acara penyambutan khas bali, dan sebagainya. Semakin banyak turis mancanegara yang masuk, maka pendapatan bagi negara berupa devisa semakin bertambah. Ini juga merupakan dampak positif bahwa keanekaragaman budaya kita dapat membawa nama Indonesia hingga dikenal ke berbagai negara.

Dampak negatif keberagaman budaya

Perbedaan budaya di Indonesia menyebabkan berbagai kesalahapahaman yang berujung pada pertikaian. Belum lagi dengan beberapa masyarakat yang masih tidak dapat mentoleransi atau menerima adanya perbedaan, sehingga terjadi anggapan bahwa budaya atau sukunya lebih hebat dibandingkan suku yang lain. Hal ini dapat menyebabkan konflik yang berujung pada perpecahan dan keinginan dari golongan tertentu untuk memisahkan diri dari Indonesia.

Baca Juga  Secara umum sumber penerimaan negara dibagi menjadi dua yaitu

Contoh konflik besar yang pernah terjadi adalah perang Sampit. Konflik ini terjadi antara suku Dayak dan suku Madura dikarenakanakan suku Dayak marah karena perbuatan suku Madura yang tidak sepaham dengan suku dayak

Semoga membantu!

Pelajari lebih lanjut

Pelajari hal hal serupa agar pengetahuan kalian lebih luas!

  1. 10 dampak positif dan 10 dampak negatif adanya keberagaman brainly.co.id/tugas/13875748
  2. Akibat yang ditimbulkan dari keberagaman sosial budaya brainly.co.id/tugas/18810219
  3. Dampak positif memiliki teman dengan keragaman keterampilan brainly.co.id/tugas/22317540

_________________________

Detil Jawaban

Mapel = PPKN

Kelas = 7 SMP

Bab = Bab 4 – Pembelajaran Keberagaman Suku, Agama, Ras, dan Antargolongan dalam Bingkai Bhinneka Tunggal Ika

Kode = 7.9.4

Kata kunci = keberagaman budaya, dampak positif keberagaman, dampak negatif keberagaman

#OptiTeamCompetition

#TingkatkanPrestasimu

Begitulah Kunci Jawaban Soal Pelajaran Tentang Dampak positif keragaman budaya di indonesia adalah Semoga Membantu.