Sebutkan contoh interaksi keruangan antar wilayah di indonesia

Berikut ini Kunci Jawaban Soal Ujian Tentang Sebutkan contoh interaksi keruangan antar wilayah di indonesia

Contoh interaksi keruangan antar wilayah Indonesia:

  1. Penduduk kota yang membeli bahan makanan dari desa
  2. Penduduk desa yang datang ke kota untuk mendapatkan layanan kesehatan
  3. Petani menjual hasil sawahnya ke daerah lain
  4. Wisatawan mengunjungi lokasi wisata yang berbeda pulau

Pembahasan:

Interaksi keruangan adalah kondisi saling mempengaruhi dan ketergantungan antarkomponen, seperti antar kelompok dan wilayah.

Interaksi antarruang dapat terjadi karena adanya perbedaan fisik yang menyebabkan perbedaan karakteristik atau sumber daya antara wilayah, sehingga terjadi interaksi pertukaran untuk saling melengkapi kebutuhan kedua wilayah.

Contoh interaksi ini adalah interaksi antara desa dan kota. Wilayah desa dan kota berinteraksi sangat dengan erat dan saling melengkapi.

Misalnya, penduduk kota memerlukan bahan makanan dari desa. Hal ini terjadi karena lahan pertanian di kota sangat sedikit, atau bahkan tidak ada. Penduduk perkotaan juga sedikit yang bekerja sebagai petani. Sehingga penduduk kota bergantung pada makanan dari wilayah pertanian di desa.

Penduduk desa juga berinteraksi dengan wilayah perkotaan, misalnya untuk mendapatkan layanan yang tidak terdapat di desa, seperti kesehatan, pendidikan dan administrasi pemerintahan.

————————————————————————————-

Detail Jawaban

Kode: 7.10.4

Kelas: VII

Mata pelajaran: IPS  

Materi: Bab 4 – Dinamika Interaksi Manusia

Begitulah Jawaban Soal Ujian Tentang Sebutkan contoh interaksi keruangan antar wilayah di indonesia Semoga Membantu.

Baca Juga  Berdasarkan alur nomor 4 menunjukkan arus